Entri Populer

Selasa, 23 November 2010

Sosok Presiden 2014

Masyarakat mungkin sudah bosan dengan masalah-masalah yang sering terjadi di Negara ini.Mulai dari masalah korupsi yang tak kunjung habis yang seolah-olah telah membudaya di Negara kita.Bencana alam yang sering terjadi di daerah-daerah,Kemiskinan dan kelaparan dimana-mana dan belum lagi masyarakat yang sulit mencari lapangan pekerjaan.

Maka dari itu,menurut saya Negara ini memerlukan sosok Presiden yang berani memberantas korupsi,pintar dalam mengambil keputusan dan cepat memberikan solusi dalam menangani masalah-masalah yang ada,seperti kemacetan,kelaparan,kemiskinan,banjir,kerusuhan juga dapat mengatasi bencana alam yang sering terjadi sekarang ini.Dan yang tak kalah penting sosok Presiden 2014 nanti harus dapat memberikan lapangan pekerjaan yang luas.Sehingga tak ada lagi pengangguran di Negara ini.Sebab dengan tersedianya lapangan pekerjaan masyarakat akan lebih sejahtera,kerusuhan ,kemiskinan dan masalah yang laennya mungkin juga akan hilang.

Demo Mahasiswa di Makassar

Mungkin kita sudah sering mendengar tentang Demo Mahasiswa.Dan dampak dari Demokrasi tersebut.Selalu ada kerusuhan,korban luka-luka dan kematian.Hal tersebut seharusnya tak perlu dilakukan lagi oleh Mahasiswa sekarang.Karena ada yang lebih penting dari hal tersebut yaitu Lulus dengan nilai yang membanggakan.Atau jika Mahasiswa memang ingin berdemo,berdemo sesuai aturan.tak perlu melanggar hukum,merugikan orang laen dan tentunya merugikan diri sendiri.

Seperti yang dilakukan oleh mahasiswa Makasar.Menurut saya para Mahasiswa tak perlu melakukan hal tersebut.Karena itu tak menguntungkan bagi Mahasiswa tersebut sebab yang mereka lakukan hanyalah sia-sia yang merugikan diri sendiri dan juga orang disekitarnya.Jadi menurut saya berdemolah yang baik dan tidak melanggar hukum sebab kita adalah Mahasiswa yang juga dapat menjadi pemimpin sewaktu saat nanti.

Penyebab dan cara mengatasi kesiangan

Kesiangan adalah Penyakit yang sering dilakukan oleh Masyarakat.Tidak hanya para pelajar/mahasiswa yang sering melakukan hal tersebut.Para pekerja pun masih banyak yang melakukannya.
Tidak lain penyebabnya adalah :
-kelelahan,kurang tidur,menyepelekan waktu dan kemacetan.

1.Kelelahan : Banyak orang yang kelelahan karena padatnya Rutinitas mereka.Seperti banyaknya pekerjaan/tugas,terlalu banyak bermain/nongkrong setelah pulang kuliah yang biasanya dilakukan oleh para pelajar dan mahasiswa,jauhnya jarak tempuh kampus /perusahaan.

2.Kurang tidur : - Biasanya hal ini dialami oleh para penderita insomnia ( semacam penyakit susah tidur )
-Banyaknya pekerjaan yang harus cepat diselesaikan sehingga memakan waktu untuk menyelesaikannya.Biasanya dilakukan hingga larut malam sehingga orang tersebut kurang tidur & kesiangan.

3.Kemacetan : Semakin banyaknya kendaraan-kendaraan yang beroperasi dijalan raya sehingga menimbulkan kemacetan dan memakan waktu tempuh.

4.Menyepelekan waktu : Kebanyakan orang tidak ingin datang terlambat namun tidak juga ingin datang terlalu cepat karena tidak ingin menunggu.sehingga orang lebih memilih datang tepat pada waktunya .Namun sayangnya hal tersebut sulit terwujud.Karena banyaknya gangguan diperjalanan.
Contoh : - Jarak dari rumah saya kekampus 27 km.membutuhkan waktu normal 45 menit.Jika tidak mengalami kemacetan atau gangguan-gangguan lainnya seperti kecelakaan,hujan deras,pelanggaran hukum/ditilang dll.Jika terjadi hal tersebut akan terlambat.Namun jika kita datang lebih pagi lagi untuk mengatasi hal tersebut dan kita tidak mengalami kemacetan dan gangguan-gangguan,bukan tidak mungkin kita akan menjadi orang yang pertama datang dikelas.Akibatnya apabila kita datang terlalu pagi dan dosen tidak tepat waktu atau sedang berhalangan untuk mengajar,kita akan lama menunggu hingga bosan.serba salah memang.

Cara mengatasinya :
- Perbanyak mengkonsumsi makanan/minuman yang bervitamin khususnya makanan/minuman penambah stamina,yang dapat mengatasi kelelahan.
- Khusus penderita Insomnia,paksakan untuk bangun dan mandi pagi karena itu satu-satunya cara yang tepat untuk mengatasinya.karena saya pun juga pernah mengalami hal tersebut.
- Berangkat lebih awal jika tidak ingin terlambat walaupun dosen juga terkadang tidak datang tepat waktunya dan terkadang dosen juga tidak mengabarkan apabila ia berhalangan masuk.Maka dari itu memang sudah kewajiban kita sebagai mahasiswa untuk menunggu dosen tiba.
- Berdoa sebelum berangkat,untuk mengurangi musibah-musibah yang akan terjadi di perjalanan.

Aku 2 tahun yang akan datang

Dua tahun yang akan datang yaitu tahun 2012 nanti insya allah saya akan mengambil jalur skripsi.Saya lebih menyukai mengambil jalur ini ketimbang jalur kompre.Karena menurut saya jalur ini lebih sering digunakan oleh para mahasiswa.Sehingga saya tak perlu takut dan bingung untuk menghadapi jalur skripsi.Karena nantinya apabila saya kurang jelas dan bingung saya bisa bertanya kepada teman-teman saya yang mengambil jalur ini.Selain itu saya juga akan mengantisipasi hal-hal tersebut dengan cara-cara saya.Seperti memenuhi syarat-syarat kelulusan yang ada di universitas Gunadarma.Beberapa syarat tersebut telah saya penuhi,seperti mengikuti seminar-seminar kampus,Workshop,Kursus,dll.Saya memang belum memenuhi semua syarat-syarat kelulusan yang telah ditentukan.Tetapi,Saya optimis dalam waktu dekat nanti saya akan memenuhi persyaratan-persyaratan tersebut.Karena ini sudah menjadi target saya sejak pertama kali masuk kuliah yaitu selesai dengan tepat waktu

Minggu, 07 November 2010

GPS Newell.at.all

Sistem Pakar dikembangkan pada pertengahan tahun 1960-an oleh Artificial Intelligence Corporation. Periode penelitian artificial intelligence ini didominasi oleh suatu keyakinan bahwa nalar yang digabung dengan komputer canggih akan menghasilkan prestasi pakar atau bahkan yang melebihi prestasi manusia. Suatu usaha ke arah ini adalah General-purpose problem solver (GPS) merupakan prosedur yang dikembangkan oleh Newell dan Simon[1973] dari teori mesin logika, yang mempunyai tujuan untuk menghasilkan suatu komputer “cerdas”. Inilah yang kemudian dianggap sebagai pendahulu dari sistem pakar. GPS sendiri merupakan sebuah predecessor menuju Expert System (ES). GPS berusaha untuk menyusun beberapa langkah-langkah yang dibutuhkan untuk mengubah situasi awal menjadi state tujuan yang telah ditentukan sebelumnya
GPS dimaksudkan untuk memberikan inti serangkaian proses yang dapat digunakan untuk memecahkan berbagai jenis masalah. Langkah penting dalam menyelesaikan masalah dengan GPS adalah definisi dari ruang masalah dalam hal tujuan yang akan dicapai dan aturan transformasi. Menggunakan pendekatan berarti-akhir analisis, GPS akan membagi tujuan keseluruhan ke subgoals dan berusaha untuk menyelesaikan masing-masing.
Program ini adalah versi sederhana Umum Problem Solver, Mengingat dua daftar, operasi set-perbedaan bentuk daftar berisi persis nilai-nilai yang muncul dalam pertama dari daftar yang diberikan dan tidak di kedua.
(Mendefinisikan set-perbedaan
(Lambda (set-1 set-2)
(Letrec ((helper
(Lambda (set jadi-jauh)
(Jika (null? Set)
jadi-jauh
(Helper (cdr set)
(Biarkan ((pertama (mobil set)))
(Jika (anggota pertama set-2)
jadi-jauh
(Kontra pertama sehingga-jauh ))))))))
(Pembantu set-1'()))))
Berikut adalah pengaturan untuk satu jenis masalah yang ini versi sederhana dari GPS dapat memecahkan:
;; Jika mobil Anda memerlukan baterai baru, dan mekanik mengetahui masalah
,, Dan telah dibayar, adalah mungkin dia untuk memasang baterai baru.
;; Kemudian mobil itu akan bekerja.
(Make-op "memiliki mekanik memasang baterai baru"
'(Mobil-kebutuhan-baterai mekanik-tahu-masalah
mekanik-telah-uang)
'(Mobil-karya)
'(Mobil-kebutuhan-baterai))